February 21, 2012

memanfaatkan waktu dinihari secara maksimal

berjumpa dengan dinihari lagi. dan sebenarnya agak malas juga saya beranjak dari atas kasur yang empuk. masih ingin memperpanjang tidur sampai kokok ayam di pagi hari membangunkan. namun, kalau saya meneruskan tidur, saya akan kehilangan banyak waktu untuk menulis postingan. setelah pagi dan siang hari, saya tidak bisa menjamin saya akan bisa menulis postingan. waktu siang adalah waktu untuk bekerja dan konsentrasi terbanyak pikiran ada di pekerjaan, sehingga agak sulit bila harus menulis.

hanya di waktu pendek dinihari inilah kesempatan emas untuk menulis postingan. selain suasana dinihari yang sunyi dan tenang, yang memungkinkan untuk fokus penuh menulis, juga dinihari ini akses internet via jaringan selular lumayan lancar. untuk itu, mau tidak mau saya harus memaksimalkan waktu dinihari untuk menulis postingan.

alhamdulillah dinihari ini, saya bisa bangun dari tidur, bisa konsentrasi penuh untuk membuat tulisan. berharap untuk dinihari selanjutnya pun saya bisa konsisten dan disiplin bangun diwaktu dinihari.

0 comments:

Post a Comment

terima kasih sudah berkunjung di blog ini. senang rasanya anda berkenan meninggalkan komentar di blog ini.