saatnya nulis... stop dulu blogwalking... he....he... setelah terbangun dari tidur, niatnya memang mau langsung nulis... eh, ternyata ide untuk menulis tidak mau keluar-keluar...he....he... terpaksa cari ide lagi. jadilah saya berblogwalking kesana kemari. membaca-baca isi blog orang, menyerap banyak inspirasi dan meramu banyak ilmu : dari yang sekedar curhatan, tentang bisnis online, ilmu seo, manfaat blogwalking, tentang bisnis affiliasi hingga donlod e-book gratisan...he...he...
setelah agak lelah ber-blogwalking... ternyata saya masih belum dapat ide sama sekali. yah, kacau dah. dinihari sudah beranjak subuh. waktu saya terbatas. ok, deh. saya hentikan blogwalking dan saatnya menulis. untuklah. saya ingat dengan apa yang saya lakukan sebelum tidur tadi malam. saya baca buku yang membahas masalah bisnis online dan bagaimana bisa sukses mendapatkan penghasilan dari bisnis online. ada satu bahasan yang menurut saya cukup menarik dan insipiratif yang saya dapatkan dari buku tersebut. yaitu tentang syarat yang diperlukan untuk sukses berbisnis internet marketing. syaratnya adalah : kerja keras, belajar, belajar dan belajar dan mental pantang menyerah.
menutup tulisan ini...yah, cepat sekali di akhiri postingannya...he...he... mau nulis tentang ide lain lagi. untuk menambah sedikit panjang postingan... berikut oleh-oleh sekedarnya dari berblogwalking dinihari ini.
lima hal mendasar yang perlu kita tahu untuk meng- optimasi jadi masuk jajaran nomor satu di halaman satu google.
yang pertama adalah keywords
pastikan di dalam blog kita menggunakan kata kunci tidak hanya di header blog, tetapi juga dalam body dan artikel.
yang kedua, tambahkan site map
saya sebenarnya kurng mengerti apa itu sitemap. tapi di tulis ajalah disini. adapun cara lain yang efektif untuk memastikan blog kita bersahabat dengan seo adalah dengan menambahkan sitemap ke dalam blog. hal ini memungkinkan crawler mesin pencari dengan mudah melakukan navigasi dan mengindeks halaman blog kita.
yang ketiga, menggunakan flash seperlunya
aplikasi flash memang bisa membuat blog anda kelihatan bagus dan menarik. namun file flash (. swf) tidak mudah diindeks oleh crawler mesin pencari. flash tidak seefektif html dalam hal seo. jadi gunakan flash seperlunya.
yang keempat, adalah deskripsi gambar
crawler mesin pencari hanya dapat mencari teks pada web anda. bila ada gambar pada website anda, penting untuk memastikan deskripsi (“alt”) menggunakan kata kunci yang menggambarkan isi gambar itu. title dan caption juga efektif untuk meningkatkan optimasi web.
yang kelima konten adalah raja
konten dalam blog adalah segalanya. konten konten adalah raja di dalam blog. membahas masalah konten mungkin dah ketinggalan zaman. tapi, tetap saja konten merupakan kebutuhan utama dari blog… masak blog nggak ada isinya. pelru diketahui, update google panda “sangat ramah” untuk blog yang mengutamakan konten yang berkualitas, original dan informatif.
ok, sampai disini dulu ya postingan saya. smeoga bermanfaat dan menginspirasi.
January 9, 2012
baca buku : tiga syarat sukses berbisnis online
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment
terima kasih sudah berkunjung di blog ini. senang rasanya anda berkenan meninggalkan komentar di blog ini.