March 7, 2011

sore hari enaknya : reading newspaper (4)

meski tiap “menit” saya ber-mobile internet, misal baca up date berita dengan mengakses detiknews.com, kompas.com dan vivanews.com, namun saya tetap berlangganan dua surat kabar cetak dan “meluangkan” waktu untuk membacanya, setiap hari. saya merasakan sampai dengan saati ini, dibandingkan dengan membaca surat kabar versi mobile internet, membaca surat kabar versi cetak masih tinggi derajat kenikmatan dan kepuasannya.

kenikmatan dan kepuasan tersebut, dalam membaca versi cetak adalah diantaranya : saya tidak perlu “menunggu loading” dan tidak perlu “tenaga ekstra” pengliatan saat membaca. selain itu, saya bisa membaca berita secara perlahan, memilah informasi mana yang menarik dan inspiratif, lalu kemudian men-stabilo point-point penting tertentu atapun mencatatnya ke dalam notebook. setelah selesai membaca, saya bisa mengarsipkan surat kabar tersebut dalam bentuk kliping atau pun dokumen kumpulan berita. bila sewaktu-waktu saya perlu, saya bisa dengan mudah membaca ulang.

berikut beberapa informasi yang telah saya “arsipkan” dalam seminggu kebelakang dan menurut saya informasi yang saya dapatkan di surat kabar tersebut menarik dan inspiratif untuk dibaca, distabilo serta di tulis ulang untuk bahan postingan diblog.


tentang konser taylor swift


taylor allison swift adalah penyanyi muda juga penulis lagu kelahiran pennsylvania, amerika serikat dengan prestasi fenomenal. selain meraih banyak penghargaan internasional, di antaranya grammy award tahun 2010 juga albumnya dibeli jutaan orang diseluruh dunia.

di singapura pada tanggal 9 pebruari 2011, taylor allison swift tampil dalam konser “taylor swift speak now world tour 2011”. yang sangat inspiratif dari konser taylor allison swift tersebut adalah warna dan semangat lagu-lagu swift yang menggusung pesan persahabatan dan terus belajar dalam menghadapi segala persoalan hidup. kata taylor allison swift :

“kadang kala kita tidak pernah menyadari sesungguhnya kita semua masih belajar. jangan menyerah dan terus mencoba untuk belajar, karena itulah yang selalu kita perlukan dalam hidup”

konser di singapura adalah satu dari 19 rangkaian konser promo album terbaru taylor allison swift, speak now. di konser tersebut, taylor swift tampil selama dua jam dan menyanyikan 13 lagu yang di antaranya ; sparks fly, fifteen, you belong with me, fearless, story of us, love story, back to decemcer, dear jhon, long live… lagu tersebut diambil dari album : taylor taylor, fearless, dan speak now.
(kompas, 25 pebruari 2011)

tentang hasil liga champion tiga klub seria a

penampilan tiga klub seri a Italia ; ac milan, as roma dan inter milan pada putaran 16 besar liga champion musim 2010/2011 ini yang sama-sama menuai kekalahan. uniknya kekalahan tersebut di alami di kandang. Milan tumbang 0 – 1 dari klub asal inggris, tottenham hotspurs. as roma kalah dari klub asal ukraina, shaktark donetsk. dan inter ditaklukkan oleh bayern munchen, klub asal jerman yang dikalahkan inter pada partai final liga champion musim lalu.

(kompas, 25 pebruari 2011)

tentang gaun pernikahan pangeran william dan kate middleton yang masih rahasia

heboh rencana perkawinan pangeran william dengan kate middleton di inggris ternyata juga masih menyisakan rahasia tentang siapa pembuat gaun untuk kate middleton. di London Fashion Week, 18 – 22 peburari 2011 yang lewat, jawaban atas pertanyaan tentang siapa perancang gaun kate tersebut paling ingin diketahui orang, namun pertanyaan itu belum terjawab juga.

editor mode surat kabar the telegraph, hilary Alexander mengatakan perangcang gaun perkawinan yang akan dipakai kate tanggal 29 april kemungkinan tak dikenal. sebagian ahli fashion sepakat bahwa kate kemungkinan besar akan memilih seorang perancang inggris, meski tidak ada syarat itu dari istana Buckingham. perancang inggris yang disebut-sebut selain oldfield antara lain matthew Williamson, phillipa lepley, serta mantan anggota spice girl, Victoria becham.

(kompas, 26 pebruari 2011)

tentang liverpool dan manchester city di liga eropa
Liverpool dan Manchester city, dua klub asal liga primer inggris sama-sama lolos ke babak 16 besar liga eropa. Liverpool mengalahkan sparta praha di anfield dengan skor 1 – 0. gol di cetak oleh dirk kuyt pada menit 86. kemenangan tersebut menjadikan Liverpool unggul agregat 1 – 0 atas Sparta praha karena dipertandingan sebelumnya kedua tim bermain imbang tanpa gol. lawan Liverpool di putaran 16 besar liga eropa adalah fc braga dari Portugal. sedangkan Manchester city menang atas aris salonika, 3 – 0. di 16 besar liga eropa, dari hasil undian, Manchester city akan menaghadapi dynamo kiev, dari ukraina.

(kompas, 26 pebruari 2011)

tentang pergelaran “a masterpiece of erwin gutawa”

sebuah konser musik “rasa” erwin gutawa dengan iringan orkestra lengkap plus paduan suara serta melibatkan 16 penyanyi. dalam konser tersebut, yang digelar di plenary hall jakarta convention center dan disiapkan oleh KG Production & dyandra production, sepertinya erwin gutawa hendak menawarkan kepada masyarakat dan para pelaku industri musik tentang musik pop yang bisa dinikmati oleh konsumen.
ada lebih 20 lagu yang disuguhkan oleh erwin gutawa dalam pergelaran tersebut, yaitu di antaranya : andaikan kau datang kembali, why do you love, ijinkan aku mencintaimu, mata dewa, walang kekek, kau segalanya, medley lagu baju pengantin-merpati putih-angin malam-serasa-pelangi, dll. adapun penyanyi yang terlibat dalam pergelaran tersebut adalah diantaranya, iwan fals, dira sugandi, vidi aldiano, afgan, rosa, gita gutawa, once, lea simanjuntak, eka deli, christoffer nelwan, waljinah, sruti respati dan plus seniman bas yance manusama, indra hardjodikoro, barry likumahuwa, dan fajar adi nugroho.

0 comments:

Post a Comment

terima kasih sudah berkunjung di blog ini. senang rasanya anda berkenan meninggalkan komentar di blog ini.