tadi malam kepala saya jadi pusing sendiri. dari hari kemarin, saya kelabakan mengurus masalah keuangan. bukan saja aliran kas yang masuk dompet hampir nol beberapa hari ini, juga saya kelabakan untuk tepat waktu membayar tagihan langganan tv berbayar, bayar asuransi dan dana pendidikan anak di bank, sampai dengan mengurus perpanjangan stnk motor....asli jadi pusing kepala dan sebelum saya benar-benar tertidur, saya memancang tekad untuk membenahi manajemen pengelolaan keuangan pribadi.
dini hari saya terjaga. teringat dengan postingan saya ; buku bulan mei. salah satu buku yang saya tuliskan di postingan tersebut adalah buku yang berjudul “Manajemen by Amplop” yang ditulis oleh Aidil Akbar Madjid, MBA, CFE, RFC.
dari buku itu saya jadi tahun tentang pentingnya perencanaan keuangan, bagaimana menyusun perencanaan keuangan pribadi dan keluarga serta bagaimana me-manage keuangan dengan menggunakan amplop.
hal penting yang saya catat dari buku tersebut antara lain ;
saran-saran agar berhasil menyusun perencanaan keuangan. hal yang terlebih dahulu harus dilakukan, yaitu :
pertama, melakukan perhitungan perencanaan keuangan dengan benar. menghitung dengan cermat semua kebutuhan keuangan dan berapa besar dana yang disisihkan untuk memenuhi kebutuhan keuangan tiap bulannya.
kedua, lakukan perubahan secara bertahap dan tidak drastis. Melakukan perencanaan keuangan mirip seperti melakukan diet untuk menguruskan badan. apabila dilakukan secara drastis mungkin dapat bertahan dalam jangka pendek, akan tetapi akan kembali makan dan timbangan akan kembali ke posisi semula.
ketiga, buat skala prioritas dari tujuan keuangan. karena tidak semua kebutuhan keuangan bisa didapatkan semua untuk kondisi saat ini. Sejalan dengan perubahan keuangan yang lebih baik akan memungkinkan mewujudkan tujuan keuangan yang sebelumnya tidak tercapai.
keempat. sabar. Perencanaan keuangan bukanlah proses menjadi kaya mendadak. diperlukan ketekunan dan kesabaran yang tinggi untuk mencapai tujuan-tujuan keuangan.
tiga buah amplop untuk mengelola keuangan. tiga buah ampplop tersebut oleh penulis dimaksudkan sebagai kendali secara sederhana untuk membiasakan menerapkan pengelolaan keuangan yang berhubungan dengan investasi, tabungan dan pengularan bulanan.
amplop pertama berwarna merah adalah amplop untuk investasi. amplop merah ini artinya amplop yang harus diisi terlebih dahulu dan dana yang ada di dalamnya tidak boleh digunakan untuk jangka waktu yang panjang.
amplop kedua berwarna kuning, untuk tabungan dana darurat, asuransi dan kebutuhan lainnya yang bersifat jangka pendek atau maksimum 1 tahun. dengan warna amplop berwarna kuning ini dimaksudkan agar pengeluarannya harus hati-hati.
ampol ketiga, berwarna hijau yaitu untuk pengeluaran bulanan. dana di amplop iin boleh keluar setiap saat untuk memenuhi kebutuhan hidup bulanan.
sekarang setelah saya selesai membaca buku tersebut, kembali kepada diri saya sendiri bagaimana menyusun perencanaan keuangan dan menerapkan manajemen amplop tersebut dalam mengelola keuangan.
-----------------------------------
sebuah tawaran investasi menarik untuk menambah gaji bulanan ;
Bisnis di d’BC Network dengan modal awal pendaftaran Rp.39,900 saja.
Untuk menghasilkan jutaan rupiah per bulan… Bisnis ini bisa dikerjakan online, dari rumah atau dari mana pun saja, hanya 2 jam per minggu dari depan komputer anda. Klik Sekarang : d’BC Network!
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment
terima kasih sudah berkunjung di blog ini. senang rasanya anda berkenan meninggalkan komentar di blog ini.