May 6, 2011

Renungan Jum'at : Sebuah Email Tentang Bersyukur

setiap pagi jum’at, saya punya niatan untuk konsisten menulis postingan tentang renungan. tujuannya untuk merefleksi akan banyak hal dalam hidup ini sekaligus untuk mencerahkan jiwa yang terkadang keruh disetiap memasuki akhir pekan / week end. dan untuk renungan jum’at kali ini saya meng-copy paste sebuah email yang dikirim ke alamat email saya beberapa waktu silam.

isi email tersebut sungguh sangat menggugah saya, membuat saya merenung dalam dan membangkitkan kembali semangat saya yang sempat kendur. isi email tersebut adalah tentang ajakan mengucap syukur hari ini, email ini dikirim oleh dini shanty, founder-nya dbc network Indonesia…kebetulan saya baru bergabung di dbc network

nah, silakan simak renungan jum’at kali ini :

Sudahkah anda mengucap syukur hari ini?

kalau pernah baca buku The Secret, pastinya udah mengerti ya apa
gunanya bersyukur? Tapi apa perlu baca buku itu dulu baru mulai
bersyukur? Rasanya di agama manapun, kita diajarin ya untuk
bersyukur..

Setiap hari, ketika mendapatkan email dengan subject: "Notification
of payment received", atau "Selamat anda memiliki prospek baru"...
secara spontan aku mengucapkan: Terima Kasih...!!

Berapa pun nilai yang aku terima, baik itu baru calon pembeli, atau
$1... aku ucapkan: Terima Kasih..!!

Menurut buku The Secret, dunia ini dipenuhi dengan hukum tarik
menarik.. apa yang kita pikirkan, apa yang kita ucapkan.. akan
kembali pada kita...

Menurut agamaku, jika aku mengucapkan syukur, maka aku akan
mendapatkan lebih banyak lagi hal untuk disyukuri...

Jika aku mengucap syukur untk $1 yang aku terima... akan datang $1 -
$1 lain nya... Jika aku bersyukur untuk satu prospek, akan dapat
prospek-prospek lain, makin banyak prospek, kemungkinan terjadi
sales akan lebih besar..

Merasa tidak ada yang bisa disyukuri? Ga mungkin... dibalik semua hal
yang tidak menyenangkan, pasti ada hal yang dapat kita syukuri.

Pernah denger pendapat kalau orang Jawa tuh beruntung terus? Kalau
abis jatuh, tangannya luka, untung ga patah... Kalau abis kecopetan
dompet, untung hp ga diambil pencopet.. semua masih ada untung nya !

Paling tidak, kita bisa bersyukur, karena hari ini masih bisa
hidup, masih bisa bernafas, masih bisa baca tulisan ini hehe...

Cobalah untuk bersyukur paling tidak satu hari satu kali... Ini perlu
latihan! Latihan untuk melihat hal-hal dari segi positifnya yang
bisa kita syukuri..

Jadi jangan melulu melihat dari sisi negatifnya yaa.. kalau di otak
kita mikir negatif, di mulut kita keluar ucapan negatif.. apa yang
akan kita dapat?

Ini juga nih yang bikin aku 'menjauhi' tv dan koran hik... abis
berita2nya banyak negatifnya... sebisa mungkin aku menghindari
sumber2 pikiran negatif..

Sikap natur manusia.. kalau sudah mengalami hal yang ngga
ngenakin.. udah ituuuu aja yang dipikir... cobain deh gini.. ketika
mengalami hal yang negatif.. pause sebentar... pejamkan mata... tarik
nafas.. coba lihat situasi / masalah dari segi positif... lalu
ucapkan syukur...

Latihan... aku perlu latihan untuk melakukan hal ini... so far sih
hidup jadi lebih menyenangkan dan lebih bergairah... dapet $1...
menunggu $1 lainnya... jangan dilihat nilai $1 nya, kalau setiap satu
jam dapet $1 kan jadi banyak juga toh? hihihi...

Ya mbak Dini sih enak sekarang bisa begitu.. dapet segitu.. bla bla
bla... tapi aku kan juga mulai dari NOL.. bahkan dari MINUS...

Banyak orang yang ingin belajar supaya bisa bekerja dari rumah
seperti aku.. tapi mengabaikan pelajaran penting soal MIND SET
termasuk bersyukur ini...

Seberapa mahalnya anda belajar, seberapa lamanya anda bekerja,
seberapa banyaknya waktu yang anda berikan untuk bekerja.. tanpa
mind set yang baik dan tanpa bersyukur.. apa bisa berhasil?

Perjalanan bisnis ku tidak terlalu lancar.. beberapa kali sumber
penghasilkan ku ditutup sepihak tanpa aku punya kuasa untuk
memperbaiki... ya berasa kayak di PHK gitu...but I'm still here...

Coba kalau waktu pertama kali dapet masalah dulu itu aku quit dan
berhenti mencoba.. ya aku ga akan bisa seperti sekarang ini, kerja
di rumah...

Kegagalan adalah jalan menuju kesuksesan.. itu kata mereka... gimana
kata anda?

Ga berhasil menjual hari ini, mau coba lagi ga? Mau coba cari jalan
keluarnya, atau mau QUIT?

Eh.. jadi ngelantur.. wong lagi ngomongin bersyukur.. hihi...

Anyway... kalau belum membiasakan diri bersyukur... yuk mulai dari
sekarang... walau mengucap syukur mungkin belum cukup, but it's a
good start...


--------------------------------

Gimana Syamsuri?
Sudah bersyukur hari ini?

Syamsuri, nantikan email-email saya selanjutnya yaaa..


Cheers,
Dini Shanti

--------------------------------
pengen kenal lebih jauh dengan dini shanti ?
atau mau juga dapat email-email menarik plus keren dari dini shanty ?
atau ingin juga gabung di dbc network ?
caranya gampang banget… kamu bisa klik ditautan ini : all about dini shanti

0 comments:

Post a Comment

terima kasih sudah berkunjung di blog ini. senang rasanya anda berkenan meninggalkan komentar di blog ini.